Flaming Arrow Glitter Purple

Minggu, 07 Oktober 2012

Dunia interkoneksi

Salam Sahabat Blog..
Suasana dingin hari ini mungkin akan sedikit menghibur dan mengisi waktu kita dengan teknologi komunikasi. Sebelumnya saya ingin mengajak sahabat untuk menyisikan waktu untuk terbang bersama saya dalam dunia interkoneksi yang dapat kita manfaatkan...

Preferensi :
1. Apa itu komunikasi ?
2. Bagaimana komunikasi interkonesi terjadi ?
3. Siapakah Penemu Komunikasi tersebut ?
4. Apa kegunaannya ?
5. Bagaimana cara kerjanya ?
6. Bagaimana Perkembangannya ?


Komunikasi adalah percakapan dua arah atau lebih dimana penggunanya di sebut " user ". Manusia disebut User karena sebagai perancang dan pengguna manusia berinteraksi dengan berbagai user lain dengan berbagai media komunikasi yang ada dan berkembang.

Berawal dari komunikasi yang telah ada pada masa kerjaaan-kerajaan zaman doloe yang memanfaat media komunikasi dokumen " surat-menyurat ". Komunikasi ini terkesan simpel namun lumayan bermanfaat untuk situasi mendesak dalam medan perang,suatu model komunikasi sederhana yang memanfaatkan media dokumentasi yang didukung oleh burung sebagai sarana transportasi " pengiriman ".Namun dikarenakan berbagai faktor tak terduga atau kendala di lapangan cara ini dianggap pilihan lain...

Telegraf

Telegraf merupakan alat untuk mengirim dan menerima pesan dari jarak jauh. Alat ini ditemukan oleh seorang warga Amerika, Samuel F.B. Morse bersama asistennya Alexander Bain pada tahun 1837. pesan pertamanya dikirim pdaa 6 Januari 1838. pesan yang dikirimkan oleh perator menggunakan kode morse. Pesan ini sering dinamakan pesan kabel atau kawat. Media ini sangat efektif dan dulu menjadi primadona meskipun yang bisa mengirim dam menerima hanyalah orang yang paham kode Morse. Untuk keperluaan peperangan, media ini sangat diperlukan agar pesan rahasia tetap terjaga. Pesan ini pun diistimewakan karena umumnya pesan tersebut adalah pesan penting. Perkembangan selanjutkan, media ini melahirkan media baru seperti teleprinting dan faksimile. Di Indonesai pemanfaatan telegraf dimulai sejak saluran telegraf pertama dibuka 23 Oktober 1855, oleh Pemerintah Hidia Belanda. Telegraf pun dapat dirasakan masyarakat di 28 kantor telegraf. Tidak hanya menghubungkan Batavia (Jakarta) dan Buitenzorg (Bogor), telegraf pun bisa menghubungkan Jakarta dan Singapura, Jawa dan Australia.



Telepone
Kemudian berawal dari penemuan alat teleport " sinyal dua arah manual " dengan melakukan penelitian dari dua buah kaleng yang dihubugkan dengan pipa karet ,kini manusia meneliti dan telah menggembangkanya manjadi alat komunikasi modern pertama yang di sebut " Telephone " Adapaun Alexander Graham Bell Sang Ilmuan yang Menemukan Telephone.
Di Indonesia telefon lokal pertama digunakan sejak 16 Oktober 1882 yang diselenggarakan pihak swasta. Jaringan telefon pertama ini menghubungkan Gambir dan Tanjung Priok (Batavia). Selanjutnya jaringan telefon dibuat di kota-kota besar lainnya. Tahun 1906, perusahaan jaringan telefon diambil alih dan dikelola Pemerintah Hindia Belanda. Melalui PTT (Post, Telegraf, Tetefon) Dienst. Seiring perkembangan, kebutuhan telekomunikasi meningkat jaringan telekomunikasi pun diperluas. Tahun 1967 PT Indosat (Indonesia Satelite Corporation) mulai membangun jaringan telefon gelombang mikro. Dimulai dengan jaringan Trans Sumatra dan Indonesia Timur. Selanjutnya, tahun 1976, satelit Palapa A-1 diluncurkan sehingga mengungkinkan jaringan telefon Indonesia meluas hingga mencapai luar negara. 

Telegram
Telegram baru dipopulerkan pada tahun 1920-an. telegram barisi kombinasi kode yang ditransmisikan oleh telegraf. Telegram ini tarif mengirimannya lebih murah dari telefon, meskipun tarifnya dihitung berdasarkan jumlah karakter termasuk tanda baca. Namun waktu yang dibutuhkan pun sangat singkat, kurang dari satu hari, tidak seperti surat. Di Indonesia, telegram dipopulerkan oleh perusahaan Telkom. Ada dua jenis telegram, telegram biasa dan Indah. Tetegram biasa berwarna biru muda, sedangkan telegram indag biasa dikirmkan pada hari-hari khusus seperti hari raya ratau tahun baru.
Pager
Pager atau radia panggil merupakan alat telekomunikasi untuk menyampaikan dan menerima pesan pendek. Sekarang mungkin sudah jarang ditemukan, tetapi alat ini masih sering dipakai untuk orang-orang yang bergerak dibidang jasa seperti jasa informasi dari kesehatan. Pager ditemukan tahun 1956 oleh Multitone Electronic di Rumah Sakit St. Thomas London oleh dokter-dokter yang sedang bertugas dalam kondisi darurat. Sejak itu pager semakin berkembang. Sebelum telefon seluler berkembang, pager digunakan sebagai pengganti untuk layanan telefon lokal dan internasional. Di Indonesia pager muncul sebelum tahun 1997. pelanggannya mencapai 800.000. namun karena harga perangkat yang terus menerus melambung pelangan pun perlahan menurun. Apalagi telah munculnya teknologi telefon seluler.

Surat Leletronik (E-mail)
Merupakan sarana mengirim surat melalui jaringan komputer, misalnya internet. Surat elektronik mulai dipakai pada tahun 1960-an. Saat itu internet belum terbentuk, tetapi surat terkirim melalui jaringan yang berbentuk dari kumpulan “mainframe”. Mulai tahun 1980-an mulai bisa dipakai oleh umum.

Internet
Rangkaian yang membentuk iuternet (kependekan dari interconnected-networking) diawali pada tahun 1969 sebagai ARPANET. Rangkaian ini dibangun oleh ARPA (United States Department of Defense Advanced Research Projects Agency). Tahun 1983. ARPANET menukar protokol rangkaian pusatnya dari NCP ke TCP/IP, yang merupakan awal dari internet yang kita kenal. Di Indonesia, sejarah internet dimulai pada awal tahun 1990-an. Tahun 1992 hingga 1994, beberapa nama muncul diawal pembangunan internet salah satu diantaranya Onno W. Purbo. Tahun 1994 IndoNet menjadi ISP (Internet Serveci Provider) komersial pertama di Indonesia. Saat ini pihak Pos dan Telekomunikasi belum melihat celah bisnis internet. Mulai 1995 mucul jasa akses Telnet ke luar negeri, sehingga pemakai internet di Indonesia bisa mengakses internet (HTTP).

Telepon Genggam
Penemuan telefon genggam tak terlepas dari perkembangan radio. Berawal pada tahun 1921, Departemen Kepolisian Detroit Michigan mulai menggunakan telefon mobil satu arah. Kemudian tahun 1940, Galvin Manucfatory Corporation (sekarang Motorola) mengembangkan Handle-talllkle SCR536 untuk keperluan komunikasi di medan perang saat perang Dunia II. Namun, penemuan telefon genggam yang sebenarnya terjadi pada tahun 1973 oleh Martin Cooper dari Matorola Corp. telefon ini kemudian dikenal sebagai telefon genggam generasi pertama atau 1G. dari model inilah kemudian muncul telefon genggam berikutnya. Tahun 1990-an generasi kedua atau 2G muncul dengan teknologi GSM dan CDMA. Teknologi ini dilengkapi dengan pesan suara, panggilan tunggu dan sms (short message service). Ukuran dan berat yang lebih kecil menjadi unggulan teknologi ini. Kini, teknologi telefon genggam sudah mencapai generasi ketiga (3G) dan keempat (4G). teknologi ini memberikan jangkauan yang lebih luas lagi termasuk internet. Fitur telefon seluler pun bahkan mendekati fungsi PC. Bahkan untuk teknologi 4G memiliki heterogenitas jaringan hingga memungkinkan pengguna menggunakan beragam system kapan saja dan dimana saja. di Indonesia, teknologi telefon genggam pertama kali hadir pada tahun 1984 dengan bberbasis teknologi Nordic Mobile Telephone (NMT). Telefon genggam pun mulai beredar tahun 1985-1992, tetapi dengan bentuk yang masih besar dan berat. Tahun1993, PT Telkom memulai proyek percontohan seluler digital GSM (Global System for Mobile) yang dimulai di dua pulau, Batam dan Bintan. Setahun kemudian (1994) operator GSM pertama di Indonesia beroerasi melalui PT Satelindo. Selanjutnya mulai bermunculan operator GSM lainnya.

Pesan Instan (Instan Messaging)
Merupakan sebuah teknologi internet di mana para pengguna jaringan internet dapat mengirimkan pesan-pesan singkat pada saat yang bersamaan (real time). Istilah pesan instan ini mengacu pada teknologi yang dipopulerkan oleh America Online (AOL), kemudian diikuti Yahoo! (Yahoo Massenger), Google dan Microsoft (Windows Live Messenger). Bermula ketika orang-orang marak menggunakan teknologi secara online awal tahun 1990. para pengembang peranti lunak menciptakan software chat room, yakni suatu grup atau perseorangan bisa mengirimkan pesan kepada setiap orang di ‘room’ tersebut. Tahun 1996, pesan instan ini meledak saat diperkenalkan ICQ, sebuah pesan gratis. Namun AOL, menjadi pionir dalam kemunitas online pada tahun 1997, karena AOL bisa memberikan kemampuan pengguna berkomunikasi dalam waktu yang sama. Dari sinilah semakin berkembang perusahaan-perusahaan lainnya yang menciptakan mesin pesan instan.

Blackberry.
Blackberry menjadi perangkat telefon genggam yang popular dan fenomenal beberapa tahun terakhir. Blackberry menjadi sangat fenomenal karena memiliki teknologi yang mampu menyampaikan informasi melalui jaringan data nirkabel dari layanan perusahaan telefon genggam. Produk andalam blackberry dan digemari pengguna adalah fitur email cepat (push e-mail). Blackberry juga memiliki kemampuan untun chatting melalui Balcberry Messenger (BBM). Blackberry hadir pada tahun 1997 oleh perusaaan Canada, Research in Motion (RIM). Sementara di Indonesia pertama kali hadir pada pertengahan Desember 2004.

Untuk Menambah wawasan sahabat saya akan mengali banyak hal tentang media telephone dan sms,yang dimana ternyata simpel dan bisa kita peroleh gratis..

Telepone berasal dari Bahasa Yunani “tele” yang berarti jauh, dan “phone” yang berarti suara. Saat ini, pengertian telefoni (telephony), meliputi konversi sinyal-sinyal suara menjadi sinyal-sinyal listrik frekuensi-audio yang dapat dipancarkan melalui sebuah sistem transmisi listrik, dan dikonversikan kembali menjadi sinyal-sinyal tekanan suara pada ujung penerima. Definisi adalah penjelasan secara umum mengenai telepon. Selanjutnya akan dibahas mengenai sistem yang terdapat dalam sebuah telepon. Sistem inilah yang akan mendukung kinerja dari sebuah telepon

Dasar Telepone
Hal-hal dasar yang diperlukan untuk membentuk sebuah sistem telepon adalah penerima, bel, kumparan induksi, sebuah magnet untuk telepon magneto dan sebuah pemutar untuk telepon otomatis.
  • Pengirim : Sebuah alat untuk mengubah gelombang suara dari pembicaraan menjadi arus listrik. Dengan kata lain, pengirim merupakan sebuah transducer atau yang biasa disebut dengan mikrofon (Bahasa Inggris : microphone). Mikrofon yang baik adalah yang mampu mengubah gelombang suara menjadi gelombang listrik dengan cacat suara seminim mungkin. Jenis mikrofon yang paling banyak digunakan untuk jaringan telepon adalah mikrofon karbon.
  • Penerima : Sebuah alat untuk memproduksi kembali gelombang suara dengan sebuah membrane getar, yang dioperasikan oleh arus bicara dan dikirim oleh pihak yang memanggil. Prinsip kerja penerima telepon adalah mengubah arus listrik menjadi suara yang dapat didengar oleh telinga manusia.
  • Bel Magnet : Bel magnet terdiri atas sebuah magnet permanen yang berbentuk U. Pada sistem telepon, bel magnet berfungsi untuk memberitahukan adanya sebuah panggilan.
  • Magnet : Magnet dalam sistem telepon berfungsi untuk membangkitkan arus sinyal bolak-balik. Prinsip kerja magnet sama dengan generator biasa. Arus gelombang sinus dibangkitkan dalam sebuah konduktor yang berputar dengan kecepatan tetap dalam medan magnet yang sama besarnya.
  • Alat pemutar (Dial) : Alat pemutar memutuskan arus saluran sesuai dengan ketentuan untuk memanggil orang pada pihak pesawat penerima.
Sistem telepon dibagi sesuai dengan ragam transmisi yang digunakan. Salah satu yang paling sederhana ialah sistem suara tunggal yang menghubungkan sebuah pemancar tunggal ke pemancar tunggal yang lain. Namun , sistem satu arah ini sangat jarang didapati. Kebanyakan sistem menggunakan komunikasi dua arah.

Sistem Simpleks

Sistem simplex memungkinkan transmisi dalam satu arah saja untuk suatu waktu tertentu, namun dapat juga memberikan komunikasi dua arah secara bergantian atas dasar “tekan untuk bicara” (Bahasa Inggris : push to talk).


Sistem Dupleks


Sistem duplex memungkinkan transmisi dalam kedua arah secara serentak. Hal ini dapat dilakukan dengan menyediakan dua rangkaian terpisah, dimana tiap rangkaian digunakan untuk masing-masing arah. Namun, cara ini dinilai tidak ekonomis karena semua fasilitas harus dibuat rangkap dua. Sistem dupleks pada kebanyakan sistem telepon berarti transmisi serentak melalui pasangan kawat yang sama tanpa peralihan (switching). Hal ini dikarenakan hampir semua sistem telepon saat ini menggunakan operasi duplex penuh.



Persyaratan Sistem Telepone
Persyaratan yang harus dimiliki oleh sebuah sistem telepon di antaranya, harus dapat memancarkan sinyal-sinyal suara pada kedua arah dan harus menyediakan suatu cara untuk memberi sinyal atau tanda dari masing-masing terminal ke terminal yang lain. Sinyal pada mulanya hanya memanggil orang pada pesawat penerima yang berada pada posisi yang jauh. Proses ini kemudian diganti dengan proses pemberian sinyal pada operator sentral yang menghubungkan pada saluran yang diminta dan memberi sinyal pada penerima di tempat yang jauh. Saluran sinyal yang sama juga digunakan pada sistem-sistem telepon otomatis untuk mengoperasikan alat penghubung saluran (line-switching) pada lokasi sentral, sehingga tidak diperlukan lagi seorang operator perantara.


Dasar Jaringan Komunikasi


Rangkaian/sirkuit komunikasi adalah hal yang dibutuhkan untuk melakukan komunikasi dua tempat. Hal ini dilakukan dengan menghubungkan saluran langsung dari satu pelanggan ke pelanggan yang lain. Namun, rangkaian ini menjadi tidak ekonomis dan tidak menguntungkan ketika jumlah pelanggan mulai banyak. Salah satu solusi yang dapat dilakukan adalah dengan menambah peralatan switching yang diletakkan di tengah-tengah atau di pusat dari sekumpulan pelanggan. Solusi ini dapat menghubungkan dua pelanggan hanya pada waktu yang diperlukan. Pada umumnya, sebuah jaringan komunikai terdiri dari sejumlah alat penghubung (switch) dan sirkuit-sirkuit pengontrol yang mengerjakan switch tersebut.



Sistem Switching
Sistem switching terbagi atas sistem switching manual dan sistem switching otomatis.
  • Sistem Switching Manual
Saluran-saluran komunikasi pada sistem switching manual berakhir pada papan sambung, dimana satu sama lain dapat terhubung oleh seorang operator secara manal. Papan sambung yang dapat digunakan pada sistem ini adalah Papan Sambung Magneto atau Battery Lokal (Local Battery, LB) dan Papan Sambung Battery Sentral (Common Battery, Central Battery, CB). Papan sambung LB dihubungkan melalui sirkuit langganan ke pesawat telepon pelanggan, dan dilengkapi denan primary cell untuk keperluan pembicaraan serta fenerator arus bel untuk kepentingan panggilan ke papan sambung. Papan sambung CB dilihat sebagai kemajuan dari papan sambung LB karena kemudahan pelayanan dan pemeliharaannya. Selain digunakan untuk melayani sirkuit pelanggan, papan sambung CB juga digunakan sebagai meja interlokal dan meja penerangan.
  • Sistem Switching Otomatis
Sistem Otomatis Step by step. Pada sistem ini, alat penyambung digerakkan oleh pulsa-pulsa yang dikirim oleh roda pilih pesawat telepon dan pemilihan dilakukan leh setiap angka yang dikirim secara berutun mulai dari angka pertama sampai angka terakhir. Sehingga, angka terakhir dapat memilih pihak yang ingin dipanggil. Switching otomatis common control. Pada sistem ini, bagian yang membentuk saluran hubungan pembicaraan terpisah satu sama lain serta bagian yang mengontrol saluran hubungan pembicaraan dipakai secara bersamaan (common).

Layanan Pesan Singkat ( SMS )
Layanan pesan singkat atau Surat masa singkat (bahasa Inggris: Short Message Service disingkat SMS) adalah sebuah layanan yang dilaksanakan dengan sebuahtelepon genggam untuk mengirim atau menerima pesan-pesan pendek. Pada mulanya SMS dirancang sebagai bagian daripada GSM, tetapi sekarang sudah didapatkan pada jaringan bergerak lainnya termasuk jaringan UMTS.
Sebuah pesan SMS maksimal terdiri dari 140 bytes, dengan kata lain sebuah pesan bisa memuat 140 karakter 8-bit, 160 karakter 7-bit atau 70 karakter 16-bit untuk bahasa Jepang, bahasa Mandarin dan bahasa Korea yang memakai Hanzi (Aksara Kanji /Hanja). Selain 140 bytes ini ada data-data lain yang termasuk. Adapula beberapa metode untuk mengirim pesan yang lebih dari 140 bytes, tetapi seorang pengguna harus membayar lebih dari sekali.
SMS bisa pula untuk mengirim gambar, suara dan film. SMS bentuk ini disebut MMS.
Pesan-pesan SMS dikirim dari sebuah telepon genggam ke pusat pesan (SMSC dalambahasa Inggris), di sini pesan disimpan dan mencoba mengirimnya selama beberapa kali. Setelah sebuah waktu yang telah ditentukan, biasanya 1 hari atau 2 hari, lalu pesan dihapus. Seorang pengguna bisa mendapatkan konfirmasi dari pusat pesan ini.
SMS sangat populer di Eropa, Asia dan Australia. Di Amerika Serikat, SMS secara relatif jarang digunakan. SMS populer karena relatif murah. Di Indonesia, tergantung perusahaannya sebuah SMS berkisar antara Rp. 250,- sampai Rp. 350,-.
Karena kesulitan mengetik atau untuk menghemat tempat, biasanya pesan SMS disingkat-singkat. Tetapi kendala kesulitan sekarang sudah teratasi karena banyak telepon genggam yang memiliki fungsi kamus.
Pesan-pesan SMS pernah mengakibatkan perubahan-perubahan kecil yang menarik dalam masyarakat. Beberapa cuplikan:
  • Januari 2001, Joseph Estrada dipaksa turun takhta sebagai presiden Filipina. Kampanyenya dikoordinasi lewat SMS.
  • Juli 2001, pemerintah Malaysia memutuskan bahwa dalam menjatuhkan talak tiga (dalam perceraian menurut agama Islam) tidak boleh memakai SMS. Siapa saja bisa meminjam atau mencuri telepon genggam dan mengirim pesan tersebut. Tidak ada bukti seperti tulisan, suara yang bisa dicamkan, atau saksi yang bisa mengesahkannya. Talak tersebut perlu di daftarkan di mahkamah atau kantor kadi sebelum disahkan.

Perkembangan..
Pada tahun 1980-an gagasan menambahkan fungsi pertukaran pesan teks untuk telepon selular pada awalnya diusulkan oleh komunitas layanan ponsel. Pada bulan Desember 1982, Usulan pesan singkat untuk telepon selular dikembangkan dan diusung oleh CEPT Group GSM (Global System for Mobile Communications) berhasil disetujui, usulan tersebut adalah menambahkan fasilitas dan layanan pesan teks kedalam telepon seluler seperti fungsi fax agar pemngguna ponsel dapat pula berkomunikasi secara tulisan dengan layanan baru ini. Pada tahun 1980-an konsep ini juga direncanakan agar dapat melakukan pertukaran pesan secara langsung dan dalam cakupan yang luas seperti layanan panggilan ke operator yang berbeda.
Kemudian pada tahun 1984, konsep ini dikembangkan lagi oleh perusahaan GSM Perancis yang bekerja sama dengan perusahaanGSM dari Jerman, khususnya oleh Friedhelm Hillebrand dan Bernard Ghillebaert. Perkembangkan yang diusulkan adalah layanan pesan yang singkat, karena pada saat itu fungsi utama GSM adalah membuat dan menerima panggilan suara.
Untuk mengoptimalkan fungsi layanan pesan singkat atau SMS ini, traffic atau arus komunikasi untuk SMS ini hanya menggunakan sedikit jalur sinyal, karena untuk melakukan panggilan dan menerima panggilan telepon, GSM harus menggunakan sinyal yang kuat. Dengan kata lain, SMS terbatas dalam penggunaan sinyal, karena fungsi utama system GSM adalah untuk membuat dan menerima panggilan. Oleh sebab itu, SMS hanya terbatas 160 karakter saja, yang mengharuskan pengguna telepon seluler untuk memadatkan (mempersingkat) kata yang digunakan.

Permasalahan di negara-negara yang menginginkan pemutakhiran layanan ini adalah terfokus pada software berbeda yang dimiliki perusahaan-perusahaan yang memproduksi system seluler GSM dan operator-operator (service provider) yang belum semuanya mendukung fasilitas layanan pesan singkat ini, namun pada perkembangannya layanan pesan teks dapat dikembangkan pada software yang berbeda dan memungkinkan untuk melakukan pertukaran pesan dengan lancer dari operator dan jenis ponsel yang berbeda bahkan untuk Negara yang berbeda. Dan untuk lebih memudahan proses layanan ini dibuatlah konsep untuk menghindari hambatan akibat pesatnya arus layanan yang mulai popular ini yakni SMS center.
Penkembangan SMS kemudian berlanjut dengan dibuatnya pengaturan tentang standar protokol kemudian dilanjutkan dengan pengaturan untuk jaringan pada tahun 1985-an yang pada awalnya hanya untuk di beberapa negara terutama kawasan Eropa. Dan untuk memastikan bahwa teknologi komunikasi ini benar-benar memenuhi standar, Implementasi dari konsep awal SMS kemudian dilakukan pada tahun 1990-an. Hasilnya, SMS pertama berhasil dikirim oleh jaringan SEMA group menggunakan PC ke handset Orbitel 901 dan diterima oleh jaringan GSM VODAVONE di Inggris (UK) pada 3 desember 1992. Percobaan selanjutnya adalah SMS pertama dari telepon seluler GSM untuk telepon selular lainnya berhasil dilakukan oleh Riku Pihkonen, seorang mahasiswa teknik diNOKIA pada tahun 1993. SMS kemudian berhasil untuk dikomersilkan dan kemudian berkembang pesat pada tahun 1993. Dimulai dari di Swedia oleh Aldicson dan TeliaSonera, dan kemudian diikuti oleh Fleet Call di US, Telenor di Norwegia dan BT celnet (sekarangO2) di Inggris (UK).

Pada awalnya SMS khusus dirancang dan dibuat hanya untuk ponsel GSM, namun kemudian dengan berkembang pesatnya teknologi-teknologi dalam kebutuhan komunikasi modern, layanan SMS mulai dikembangkan untuk berbagai jaringan selain GSMseperti CDMA (Code Division Multiple Access) dan jarungan lain yang berkembang pada masa itu. Pada dasarnya CDMA berbeda dengan GSM, perbedaan terdapat pada frekuensi yang mengharuskan CDMA untuk mengadaptasi dan menanamkan fungsi SMS dar jaringan GSM. Perkembangan ini tentu dipengaruhi oleh gaya komunikasi baru yakni komunikasi dengan teks yang popular dan berorientasi pada keuntungan tinggi dari penyediaan layanan ini. Di sisi lain, perusahaan yang juga mengembangkan teknologi ini mulai memunculkan alternative layanan pesan teks yang berbeda seperti J-Phone yang mulai mengembangkan layanan J-Phone’s Skymail selain itu perusahaan lain seperti NTT Docomo mulai mengembangkan NTT Docomo’s Short Mail sebagai pengganti SMS namun terbatas hanya untuk jaringan (system ponsel) yang sama. Kemudian ada pula perkembangan seperti email mesagging dari ponsel seperti NTT Docomo’s i-mode dan RIM Blackberry (Blackberry Messenger). Dan diketahui bahwa NTT dan RIM memakai standar untuk mail protokol yang sejenis.

Pada dasarnya semua pesan yang dikirim dengan SMS-MT (melalui aplikasi perangkat lunak) dan SMS-MO (melaui ponsel) panjang pesan hanya dibatasi pada 160 karakter untuk satu satuan SMS, Hal ini dipengaruhi oleh pemanfaatan ruang sisa pada jalur sinyal GSM. Lebih jelasnya, ruang sisa itu dibatasi sepanjang 140 octets atau 1120 bits. Pembatasan ini telah mencakup proses untuk encoding-decoding dengan standar abjad yang berbeda untuk system ponsel atau jaringan yang berbeda. Ukuran standardnya adalah dengan 7 bit alfabet, kemudian mulai dikembangkan standard 8 bit alfabet dan 16 bit UTF-16 alfabet.
Maksud dari 7 bit alphabet adalah standard untuk karakter huruf inggris (UK) termasuk yang dipakai Indonesia. Dan panjang karakter maksimal per SMS adalah 160 karakter (semua karakter termasuk spasi). Sedangkan untuk 8 bit, karakter maksimal hanya 140 karakter dan untuk 16 bit alfabet maksimal 70 karakter termasuk pengembangan emoticon, yakni karakter khusus yang berbentuk symbol ekspresi atau sering disebut smilies () yang merupakan kombinasi dari beberapa karakter (bahasa system), dan diperutukan pada beberapa system yang menggunakan standard ini. Ada pula karakter-karakter khusus seperti huruf Arab, Jepang, Korea dll yang juga menggunakan tipe standard 16 bit. Standard 16 bit sendiri merupakan karakter Unicode UCS2 yang dapat melakukan proses encoding-decoding.
Perkembangan dari segi ukuran lainnya adalah SMS dapat pula menerjemahkan data biner yang merupakan bentuk selain teks seperti nada dering, gambar, logo atau teks untuk operator dll yang memanfaatkan sisa 1120 bits ini. Keterbatan karakter SMS ini kemudian memunculkan konsep baru yaitu Long SMS. Yang kemudian memungkinkan untuk dapat mengirimkan pesan singkat panjang namun tetap dengan sisa ruang 1120 bits. Perkembangan ini berhasil memunculkan kekuatan baru SMS namun kapasitas maksimal tiap satuan SMS tetap mengacu pada ketiga standard (7 bits, 8 bits, atau 16 bits). Prosesnya adalah memecah pesan bila lebih dari karakter maksimal melebihi standard. Dimulai dengan pengkategorian User data Header berisi informasi segmentasi, kemudian mengirimkannya masing-masing sebagai satu pesan SMS. Setelah sampai di ponsel tujuan, system ponsel penerima akan menterjemahkan kembali pecahan Long SMS tersebut menjadi satu SMS, namun kembali lagi pada perbedaan teknologi masing-masing system ponsel, jika ponsel penerima hanya menggunakan standard 7 bits, maka satu pesan tersebut tetap diterjemahkan kedalam SMS yang membuat SMS terpecah dan menjadi beberapa pesan teks yang berbeda. Untuk menutupi kekurangan pada SMS maka dikembangkanlah EMS (Enhanced Mesagging Service) yang dapat memuat data biner seperti gambar bergerak (animasi) atau melodi yang sekarang lebih popular dengan sebutan MMS (Multimedia Messaging Service).

GSM yang telah memiliki jumlah pengguna terbesar di dunia ini, diketahui memiliki beberapa kelemahan yaitu kelemahan terhadap masalah keamanan sistem. Kelemahan itu dikarenakan SMS menggunakan standard pengkodingan yang universal, SMS dibangun dengan system bahasa program yang sejenis dengan bahasa program hardware seperti computer dan ponsel dapat menerjemahkan semua data dalam frekuensi tertentu yang terbuka (di udara). SMS juga memiliki kelemahan lain yaitu SMS palsu (fake SMS) yang dapat dikirim melalui media komunikasi lain seperti internet. Hal ini memacu kekhawatiran pada ruang lingkup pribadi dimana SMS biasa digunakan untuk melakukan pertukaran pesan yang sifatnya rahasia.
Oktober 2002, peneliti mulai melakukan pengamatan mengenai celah keamanan SMS. peneliti tersebut berasal dari Universitas Negeri Pennsylvania yang kemudian mempublikasikan hasil temuannya mengenai keamanan SMS, dan disimpulkan bahwa para penyerang yang memahami kelemahan keamanan ini bisa memanfaatkan jaringan fungsional terbuka untuk bebas menyerang atau mengganggu.
Kemudian industri GSM mulai mengidentifikasi sejumlah potensi serangan yang muncul memalui layanan pesan SMS yang diperkuat dengan hasil analisis yang telah dipulikasikan. Dan identifikasi tersebut memunculkan satu ancaman yang paling serius yaitu SMS SpoofingSMS spoofing adalah bentuk penyamaran atau memanipulasi informasi seperti alamat atau data lainnya yang menyerupai user pada umumnya. Yang bahkan bisa melakukan roaming jaringan setempat (home network) hingga ke jaringan asing(foreign network). Pada umumnya jika SMS Spoofing berhasil melewati jaringan asal setempat, maka jaringan asal tersebut telah berhasil dibajak dan data-data dari jaringan tersebut dapat digunakan untuk menyerang jaringan asing.

Bagaimana sahabat menganalisis artikel ini?,apakah sahabat telah mendapatkan banyak gambaran mengenai artikel ini dengan bersiap untuk menganalisis dan menggembangkannya?,Huah..Kalo begitu sebagai ucapan terima kasih saya buat sahabat blog yang telah berpasrtisipasi bersama saya dalam wacana ini saya akan berikan bagaimana kita memanfaatkan interkoneksi komunikasi dengan GRATIS

Sekarang kita bermain dalam dunia sosial network dengan fasilitas komunikasi terlengkap dan upgrade " Serta Gratis ". Nah,Sahabat mari saya perkenalkan teman lama saya semasa saya duduk di SMP " Yahoo Social Networking " Dalam hal ini kita berada dalam fitur " Yahoo Messenger Download Yahoo Messenger
Sahabat install dan mulai menggunakannya dengan syarat harus memiliki Akun Yahoo " Yahoo.com "
Adapun Fasilitas yang sahabat bisa peroleh :
1. Chatting " Email "
2. Yahoo Messenger Free Phone " Call "
3. Free SMS
4. Live Camera
Untuk menguji ketangkasan sahabat saya perkenankan sahabat untuk mempelajari fasilitas Yahoo Messenger secara Otodidak, saya lampirkan fitur google translate sebagai penambahan bagi sahabat untuk mempelajarinya..

Semangat3x...
PhotobucketSumber " Penulis + Eksiklopedia "
Ganti teks ini dengan informasi mengenai permalink atau apapun di sini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

facebook komentar